family talk in the morning

Tantangan 10 hari



Komunikasi Produktif


26 Januari 2017 #hari_3


hari ketiga challenge membuat family forum ala keluarga kami....

pagi ini anak - anak bangun lebih pagi dari emaknya (yang baru tidur 30 menit)

hanif terbangun dan meminta untuk dibukakan pintu kamar
denger pintu kamar terbuka, dzakii pun langsung ikutan bangun
berdua mereka keluar kamar menenteng bola menuju masjid

selepas bundanya sholat subuh, mereka kembali tiduran di kasur

ah....kesempatan nih buat bikin family forum hari ini :-)

diawali menanyakan siapa saja orang yang ada di masjid (masjid kecil dikampung, jamaahnya hanya beberapa gelintir, jadi mereka sudah hafal penghuninya), kemudian menanyakan aktivitas yang ingin mereka lakukan hari ini...

heee.....menanyakan apa yang ingin mereka lakukan, bukan hal yang mudah :-D
karena mungkin bagi mereka akan terlalu panjang jawabannya atau bingung apa maksudnya....

jadi pertanyaan lebih dijadikan pilihan, menanyakan tentang aktivitas apa saja yang biasa mereka lakukan dan apakah mereka ingin melakukannya hari ini....

berhasil...

dengan metode ini anak - anak, memilih aktivitas apa yang ingin mereka lakukan yakni, bersepeda, bermain dengan lego dan balok

oke....we do it....

pagi ini diawali dengan bersepeda ke pasar dan keliling kampung, dilanjut berkreasi dengan lego

 there're our creation today....



Hal menarik yang didapatkan dari komunikasi hari ini;
- i'm responsible for my communication today


perubahan yang dibuat dari komunikasi hari ini;
- belajar berkomunikasi lebih baik
memberikan pilihan, bukan hanya sekedar bertanya atau memerintah


#hari3
#tantangan10hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbunsayiip

Comments